Awal Pekan ini Selasa, 23 Januari 2024, Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK) menggelar kegiatan Entry Meeting Pemeriksaan Laporan Keuangan Tahun 2023 pada Kementerian/Lembaga dan pemerintah daerah di kantor pusat BPK yang dihadiri oleh Marthunis selaku Plt. Kepala BPKS didampingi oleh Ridha Amri selaku Deputi Pengawasan.
BPK akan melakukan pemeriksaan pada entitas di lingkungan Auditorat Keuangan Negara (AKN) V, yaitu Kementerian Dalam Negeri dan Badan Nasional Pengelola Perbatasan RI (BNPP), Kementerian Agama, Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH), Badan Pengusahaan Kawasan Perdagangan Bebas dan Pelabuhan Bebas Batam (BP Batam), Badan Pengusahaan Kawasan Perdagangan Bebas dan Pelabuhan Bebas Sabang (BPKS), serta 16 Pemerintah Provinsi/Kabupaten/Kota di seluruh wilayah Jawa dan Sumatera.
Publik memiliki harapan besar bahwa hasil pemeriksaan yang dilakukan oleh BPK akan mendorong peningkatan transparansi, akuntabilitas dan kualitas pengelolaan keuangan negara dan daerah. BPK yakin bahwa seluruh Menteri, Pimpinan Lembaga dan Kepala Daerah memiliki komitmen yang kuat untuk terus berupaya meningkatkan kualitas pertanggungjawaban keuangan negara dan daerah yang dikelola, jelas Anggota V BPK, Ahmadi Noor Supit dalam sambutan entry meeting.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Menteri Agama, Menteri Dalam Negeri, para gubernur, serta Ketua DPRD wilayah Jawa dan Sumatera. Ahmadi Noor Supit juga memberikan apresiasi kepada para Menteri, Pimpinan Lembaga dan Kepala Daerah beserta jajarannya atas tindak lanjut rekomendasi pemeriksaan yang telah dilakukan